Tebing
ini berlokasi di kota Amurang Kabupaten Minahasa Sulawesi Utara.
Untuk mencapai tebing ini dibutuhkan waktu sekitar 4 jam perjalanan
dengan menggunakan bis umum jurusan Manado Amurang. Perjalanan
ini menuju kearah sebelah selatan kabupaten Minahasa, disepanjang
perjalanan kita akan melewati desa-desa dipinggiran trans sulawesi
yang banyak ditumbuhi pohon-pohon cengkeh dan kelapa. Sesampai
dikota kecil Amurang, ganti transportasi dengan kendaraan sejenis
mikrolet,
atau jenis angkutan pedesaan lainnya menuju jurusan Desa Tiga
Kilo. Desa ini terletak disebelah selatan Amurang, dengan lama
perjalanan sekitar. Lamanya perjalanan sekitar 15 - 20 menit,
dengan keadaan jalan yang cukup baik. Sesampai didesa Tiga Kilo
diharuskan untuk melapor ke perangkat desa (Lurah atau yang
lainnya),
desa ini dinamakan TIGA KILO karena jaraknya kurang lebih tiga
kilo dari Amurang. Jarak ketebing dari desa ini sekitar 30 menit
perjalanan yang berada dipinggiran sungai besar RANOYAPO, sungai
ini sering digunakan juga untuk kegiatan Rafting
dengan grade 3 - 4. Perjalanan dari desa menuju arah barat dengan
melewati perkebunan penduduk desa, jalan agak menurun sedikit
karena menuju pinggiran sungai,
setelah
sampai dipinggiran sungai jalan setapaknya menyusuri pinggiran
sungai dan akan melewati tempat pembuatan minuman keras
asal Sulawesi Utara (cap tikus), tak lama kemudian kita
akan tiba dilokasi tebing. Disekitar tebing ini juga terdapat
perkebunan kelapa milik petani desa yang bisa dijadikan
basecamp, karena tempatnya yang cukup datar, disebelah
timur terdapat sumber air yang cukup melimpah, tapi hati-hati
jika musim hujan air sungai akan meluap sampai kedinding
dan bisa mencapai ketinggian 6 meter. Diakhir tahun 2000,
tiga orang pemanjat asal Sulawesi Utara dan satu asal
Solo, mengalami kecelakaan hanyut diterjang banjir ketika
sedang tidur, keempatnya ditemukan meninggal diteluk Amurang.
Belum
pernah mencoba outdoor adventure? tapi ingin mencobanya? Silahkan contact
kami.
Anda
butuh alat gunung? klik saja disini dijamin harga miring barang OK..