Akses
pendakian kepuncak Rinjani bisa dicapai dari banyak
tempat dan memiliki pemandangan spesifik yang berbeda-beda.
Rute dari Bayan - Torean (Utara timur laut)
Dari Bayan berjalan kaki atau menumpang angkutan setempat
dari Bayan ke Torean, setelah itu menyusur sungai Kokok
Putih langsung ke dalam dasar kaldera. Perjalanan memakan
waktu satu hari penuh dan agak sulit.
Rute
dariBayan - Senaru (Utara)
Senaru dapat dicapai dari ibukota Lombok Mataram dengan
kendaraan bermotor (sehari perjalanan). Kemudian berjalan
kaki dari Senaru ke Babanan (tepi kaldera sebelah utara),
dilanjutkan ke Kokok Putih. Rute ini juga memakan waktu
satu hari penuh.Dari kokok putih pendakian akan lebih
sulit karena pendaki akan mulai mendaki gunung sebenarnya
yaitu menuju puncak rinjani dengan menggunakan jalur
gunung plawangan. meskipun demikian pendakian menggunakan
jalur ini adalah yang termudah dari jalur - jalur yang
lain.
Rute
Sembalun Lawang (Tenggara)
Dari mataram naik kendaraan bermotor ke Pesugulan (kira-kira
4 jam). Kemudian lanjutkan ke Sembalun Bumbung dan Sembalun
Lawang, ini memakan waktu lebih kurang 3 jam perjalanan.
dari sembalun lawang pendaki dapat mencapai gunung plawangan
dan menuju ke segara anakan dengan waktu kira-kira satu
hari perjalanan. dan dari gunung plawangan dapat didaki
Gunung Rinjani. Jalan ini cukup berat tapi paling banyak
digunakan oleh para pendaki. Untuk detail informasi
rute ini lihat ulasan rute Sembalun.
Rute
dari Sajang
Sajang terletak diantara Sembalun Lawang dan Bayan.
pendakian ke Gunung Plawangan tidak jauh berbeda dengan
yang dari Sembalun Lawang karena jalan setapaknya tidak
jauh dari barat menjadi satu.
Rute
dari Kumbi (Sesaut)
Sesaut yang terletak di sebelah baratdaya pegunungan
Rinjani hanyalah sejauh 1/2 jam perjalanan dengan kendaraan
bermotor dari Mataram ke arah timur. Perjalanan hingga
di Babanan memakan waktu lebih kurang 1 1/2 hari, setelah
2 hari sampai di Kokok Putih. Perjalan trekking yang
panjang ini menyuguhkan pemandangan alam terbuka yang
indah, tetapi menarik bagi seorang pendaki gunung yang
menyukai hutan belantara.
Puncak
Rinjani hanya dapat dicapai dari dua arah yaitu dari
Gunung Plawangan dan langsung dari Aikmel. Perjalanan
dari Aikmel ini sangat berat karena tidak akan ditemukan
mata air mengalir dan memakan waktu dua hari perjalanan.
jadi disarankan hanya yang memiliki kemampuan navigasi
dan survival yang memadai yang disarankan mencoba jalur
ini.
Gunung
Kondo atau lebih dikenal dengan dengan Gunung Sangkareang
Daya oleh rakyat setempat juga Gunung Punduk pertama
didaki oleh Basleman pada tahun 1966 dengan menggunakan
jalur dari timbanuh. pendakian kurang lebih satu hari.
Dari puncak ini Danau Segara Anakan dapat dituruni dan
di Timbanuh dapat dicapai dengan kendaraan umum dan
sewaan.
selanjutnya
menurut penduduk jalan menuju ke Danau Segara Anakan
dapat pula dicapai dari :
1.
Luk (kemungkinan lewat babanan) (Utara)
2.
Masbagik (hanya sampai G. Punduk) (Selatan)
3.
Mantang (juga hanya sampai G. Punduk) Barat Daya
4.
Kembangkereng (sampai G.punduk)
Sumber
mata air dapat di temui di:
- Jalur
Sembalun Lawang : Pos II dan di Plawangan Sembalun
- Didekat
danau segara anakan.
Air
danau Segara anakan terasa kecut dan mengandung belerang,
tidak enak untuk di minum.
ULASAN
RUTE SEMBALUN LAWANG
|